08 Februari 2014

Cara Mengatasi "Ink Cartridge Cannot Be Recognize" pada Printer Epson T13x & T22E



 Lampu indikator merah menyala pada printer epson T13X & T22E yg dimodifikasi, biasanya diikuti dengan printer mogok kerja. Error tersebut disebabkan karena "sensor tinta original" pada printer itu mendeteksi  bahwa tinta asli di dalam cartridge sdh habis dan kini cartridge terisi oleh tinta yg tidak asli. Jangan keburu panik. Solusinya mudah kok. Tanpa reset manual atau pakai software.
     Beginilah langkah-langkahnya:
 1. Buka cover printer;
 2. Tekan tombol reset (lampu merah) 1 kali. Biasanya setelah ditekan, Cartridge akan bergerak ke tengah.
 3. Saat Cartride sudah berada di tengah, tekan tonjolan/tombol warna putih pada tempatnya cartridge. Letaknya di bagian tengah-tengah atas ke 4 cartridge itu. Tonjolan/tombol dimaksud, bukan terletak pada cartridge, tetapi pada wadah /tray cartridge. Tekan-tekan sekitar 30 second sd 1 menit. Cartridge akan bergerak-gerak. Biarkan sampai semua gerakan berhenti.

     Untuk melihat letak tombol putih itu, perhatikan gambar di bawah ini:

 4. Setelah cartridge diam, tekan tombol on/off, printer akan mati.
 5. Tekan lagi tombol on/off untuk menyalakan printer. Pada saat ini cartridge printer akan bergerak-gerak dan bersuara "klak klak klak" agak berisik. Biarkan saja proses ini berlangsung sampai semua gerakan dan suara cartridge printer berhenti sendiri.
6. Setelah semua gerakan dan suara cartridge printer berhenti, berarti printer sudah normal lagi.
7. Tolong beritahu saya, apakah trik ini berhasil diterapkan pada printer epson Anda. Terima kasih.

Semoga bermanfaat.